PENGUMUMAN

Memahami Verifikasi di Facebook dan Instagram

2 September 2021

Selama beberapa bulan terakhir, kami telah melakukan beberapa perubahan untuk memperbaiki proses pengajuan verifikasi di Instagram dan Facebook.

Berikut info selengkapnya tentang apa saja yang berubah, apa yang perlu diperhatikan saat mengajukan permohonan verifikasi, serta beberapa jawaban lain untuk pertanyaan umum.

Apakah itu verifikasi?

Intinya, verifikasi adalah cara yang bisa dilakukan orang untuk memastikan keaslian identitas akun terkenal yang diikuti atau dicari. Ini adalah cara orang-orang mengetahui akun mana yang memang asli dan dikenal. Lencana verifikasi bukanlah dukungan dari kami. Kami juga tidak menganggapnya sebagai simbol sesuatu yang penting.

Kami mempermudah orang-orang untuk meminta verifikasi dengan memperbarui formulir yang terdapat di aplikasi. Kami melakukan pembaruan ini sehingga Anda bisa lebih memahami apa saja yang harus dikirimkan untuk verifikasi, sekaligus membuat persyaratan yang lebih transparan. Persyaratan ini sama saja baik di Facebook maupun Instagram.

Bagaimana cara mendapatkan verifikasi?

Untuk mendapatkan verifikasi, Anda harus mematuhi Ketentuan Layanan dan Pedoman Komunitas kami. Selama proses pengajuan (tersedia langsung di aplikasi), kami mensyaratkan hal-hal berikut:

Akun Anda harus mewakili orang, bisnis, atau entitas terdaftar yang nyata.

Akun Anda harus menjadi eksistensi unik dari orang dan bisnis yang diwakilinya. Entitas terkenal (misalnya hewan peliharaan atau publikasi) juga memenuhi syarat.

Hanya satu akun untuk setiap orang atau bisnis yang bisa diverifikasi, dengan pengecualian untuk akun dengan bahasa tertentu.

Akun Anda harus bersifat publik dan memiliki bagian tentang, bio, foto profil, dan sedikitnya satu postingan.

Akun Anda harus mewakili orang, merek, atau entitas yang terkenal dan banyak dicari.

Kami memverifikasi akun yang tercantum di berbagai sumber berita. Konten berbayar atau promosi tidak dianggap sebagai sumber berita. Di Instagram dan Facebook, baru-baru ini kami memperluas daftar sumber berita kami untuk menyertakan outlet yang lebih beragam. Ini termasuk outlet dari media Kulit Hitam, LGBTQ+, Hispanik, dan berbagai outlet dari seluruh dunia sebagai contohnya. Dengan pembaruan ini, orang-orang kini juga bisa berbagi informasi tentang pemirsa mereka, wilayah di mana mereka paling populer, dan menambahkan hingga lima artikel berita sehingga tim memiliki lebih banyak konteks saat meninjau pengajuan.

Agar orang lebih mudah membedakan akun terkenal dan mendorong interaksi yang autentik di Facebook, sekarang kami mulai meninjau dan secara proaktif menjangkau akun yang memenuhi kriteria verifikasi. Misalnya, akun kreator dan tokoh publik yang sudah terverifikasi di Instagram maka dengan demikian memenuhi syarat untuk diverifikasi di Facebook.

Apa itu verifikasi dan apa yang BUKAN?

Sederhananya, verifikasi menandakan keaslian dan ketenaran. Ini bukanlah dukungan dari perusahaan, dan diverifikasi bukan berarti konten Anda disukai oleh sistem kami dalam hal tempat konten Anda ditampilkan. Dalam proses pengajuan verifikasi, kami berupaya untuk menghindari keberpihakan dengan mengandalkan berbagai sumber seperti liputan pers yang kredibel dan menguji dampak budaya orang tersebut. Misalnya: apakah mereka saat ini berperan besar dalam topik yang sedang populer komunitas mereka? Apakah baru-baru ini mereka viral?

Sayangnya, kami tahu bahwa akun terverifikasi bisa menimbulkan risiko keamanan bagi pemegang akun. Peretas dapat mengambil kendali akun terverifikasi untuk menjual lencana (serta pengikut yang diperoleh dengan susah payah). Sangat disarankan bagi akun terverifikasi untuk menyiapkan autentifikasi dua faktor agar terlindungi dari peretasan dan waspada terhadap upaya penipuan dan penyamaran.

Kami juga terus memperluas visibilitas lencana terverifikasi di Facebook untuk memudahkan identifikasi postingan dan komentar dari Halaman dan profil terkenal dan asli.

Bisakah saya mengalihkan lencana verifikasi ke akun lain?

Akun terverifikasi tidak bisa mengubah nama akun atau mengalihkan verifikasi tersebut ke akun lain. Tujuan dari lencana biru adalah agar orang-orang mengetahui bahwa akun itu telah diperiksa dan kami telah mengonfirmasi keaslian identitas pemilik akun.

Apa yang terjadi jika kami mendeteksi verifikasi yang mencurigakan atau berbahaya?

Jika kami mengetahui bahwa verifikasi diperoleh dengan cara yang tidak benar, atau seseorang menjual akun terverifikasi kepada orang lain, kami akan mengambil tindakan. Kami melakukan sweeping secara rutin baik di dalam maupun di luar platform untuk menemukan dan menyingkirkan pelaku jahat dari Facebook. Pelajari selengkapnya tentang Pedoman Komunitas Facebook di sini.

Kami terus melakukan perubahan demi meningkatkan pengalaman semua orang di Instagram dan Facebook. Semoga postingan ini bisa membantu menjelaskan cara kerja verifikasi. Untuk informasi selengkapnya tentang verifikasi, lihat Pusat Bantuan.

Baca selengkapnya

/
12

Bergabunglah dengan kami

Dapatkan tips eksklusif, saran ahli, dan berita kreator terbaru dengan mendaftar.

Daftar untuk menerima buletin kreator khusus kami dan memenuhi syarat untuk benefit eksklusif

Selamat datang di komunitas kreator kami.

Terima kasih atas ketertarikan Anda. Kami akan segera menghubungi Anda.